Jumat, 21 November 2008

Salam Kenal

" Salam Kenal "

Tak terkecuali pada siapapun. Pada perjumpaan pertama di dunia maya ini, kami ucapkan: "Salam Kenal."

Biar benar-benar bisa saling kenal, ada baiknya jika kami sedikit mengurai jalan panjang lahirnya PB IKON Surabaya.

Sebagaimana kelompok-kelompok studi dan kajian lainnya, PB IKON Surabaya lahir dari balik keresahan jiwa intelektualisme para pemuda Surabaya yang tak dapat meraih aliran pengetahuan sempurna dari kampus yang mereka diami. PB IKON lahir dari Surabaya sekitar akhir tahun 2005. Awalnya, aktivitas PB IKON seputar kajian rutin mingguan tentang segala hal yang berbau kebudayaan.

Setelah lama berkutat di aktivitas kajian-kajian saja, lama-lama para penggeraknya mulai memberanikan diri mengudarakan nama PB IKON lewat karya-karya mereka di media massa, lokal maupun nasional.

Namun sayang, setelah berulang kali PB IKON muncul di media, ternyata tak diikuti semangat intelektualisme para penggerak PB IKON yang dulu menggebu-gebu. Walhasil, PB IKON hanya muncul nama saja. Bentuk dan aktivitasnya redup dan bahkan mati sama kali.

Dari sini kemudian, sebagian eks-eks PB IKON Surabaya kemudian berinisiatif untuk menghidupkan lembaga kajian ini. tujuannya tiada lain untuk mengembangkan dan memarakkan kultur ilmiah yang membebaskan, mencetak generasi kreatif dan inovatif, yang nantinya dapat menyumbangkan kontribusi kebudayaan luhur bagi bangsa dan negara Indonesia.

Itu saja mungkin perkenalan kami! Jabat tangan Anda kami tunggu....

an. PB IKON Surabaya

1 komentar:

Pondok Budaya IKON Surabaya mengatakan...

kami menyambut baik hidupnya kembali PB IKON Surabaya. Semoga menjadi bagian penting perubahan.

Ichal KOMBAS